Motor Retro Kawasaki W175 Kemungkinan Besar Akan Launching Bersamaan dengan Kawasaki Bike Week 2017 di Ancol
cahbrogo.net – sobat cahbrogo, Kawasaki Motor Indonesia memang mempunyai suatu cara tersendiri untuk memperkenalkan produk terbaru mereka. Salah satu cara khas dari Kawasaki dalam memperkenalkan motor terbarunya adalah melalui sebuah microsite. Nah, baru-baru ini Kawasaki membuat sebuah microsite yang beralamatkan di www.absoluterespect.com.
Microsite ini berisi teaser berupa produk baru dari Kawasaki dengan tulisan \”Absolute respect Witness our Pioneering Spirit on November 18, 2017 from The Maker of Ninja\” Juga berisi hitungan waktu mundur menuju tanggal peluncuran motor terbaru Kawasaki tersebut. Pada bagian background microsite ini terdapat emblem logo bertuliskan huruf W dengan background merah yang terlihat samar.
Nah, apabila dilihat dari tanggal di microsite tersebut bertepatan dengan event yang juga diadakan oleh Kawasaki yaitu Kawasaki Bike Week 2017 yang bertempat di Pantai Karnaval Ancol. Dengan hadirnya microsite tersebut bisa dipastikan bahwa Kawasaki Motor Indonesia (KMI) ingin mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjadi saksi dalam salah satu produk terbaru mereka yang diklaim dalam tagline di microsite tersebut sebagai \”Witness our Pioneering Spirit\” yang mengisyaratkan tentang pionir dari model tertentu.
Kemungkinan besar motor terbaru tersebut merupakan sosok penerus dari Kawasaki Estrella yang sebelumnya disebut-sebut sebagai Kawasaki W175. Ini bukan tanpa alasan karena memang pada microsite tersebut terdapat logo bertuliskan huruf W dan juga memang berita sebelumnya santer bahwa kemungkinan Kawasaki akan memperkenalkan motor retro penerus Estrella dengan kubikasi lebih kecil untuk pasar Indonesia.
Nah, bagi yang penasaran tentang produk terbaru tersebut, pembaca bisa mendaftar dengan mengisikan nama dan alamat email untuk diberi reminder berupa email pemberitahuan tentang peluncuran produk tersebut. Kawasaki W175 ini dimungkinkan akan membidik konsumen yang memang menginginkan motor baru namun bernuansa retro klasik serta memiliki budget yang relatif murah untuk ukuran motor klasik.
Penasaran kan, mari kita tunggu bersama-sama pada tanggal 18 November 2017 nanti.
baca juga:
- New TVS Apache RTR 200 4V 2020, Motor India Fitur Komplit
- Italjet Dragster, Motor Matik Berdesain Radikal dari Italia
- RMK E2, Motor Listrik Futuristik dengan Velg Belakang Model Hubless
- KMI Rilis KLX150L dengan Striping Retro, Harga 30,8 Juta
- Terkuak, Ini Gambar Paten BMW F850R 2020
- Aprilia Shiver 900, Moge Italia Seharga 560 Juta Rupiah
- MotoGP Lombok: Cerita Dibalik Sirkuit Mandalika Lombok
- Honda CBR150R Raib Walau Sudah Digembok Cakramnya
- Facelift Supra GTR 150 MY 2020, Spedometer Full Digital
- Yamaha Endurance Festival 2019 Berlangsung Meriah dengan Beragam Hiburan
Sharing/Iklan/Kerja Sama:
===============================
Main Blog: https://cahbrogo.net
Email: cahbrogoblog@gmail.com
Phone: 085741994790
WA: 083865963201
BBM: D0DE4086
Twitter: @budi_sant86
Instagram: cahbrogo
Facebook: Budi Santoso
===============================
kayanya bakal mantap 😀
wah saya dikoment reviewer mobil, terima kasih suhu. Sukses dengan channel youtubenya.
Iya nih, kayaknya bakal mengobrak-abrik dunia persilatan 😀
Suhu panas dingin. Suwun doa nya kang. Njenengan juga hehe.
Aamiin mas, saling mendoakan he..he..